Besok, Mileanies24 Bulukumba Deklarasi Dukung Anies Baswedan di Pilpres 2024

- Jumat, 18 Februari 2022 | 13:38 WIB
Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta (Beirtabulukumba.com)
Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta (Beirtabulukumba.com)

BERITABULUKUMBA.COM - Jika tak ada aral melintang, sekolompok pendukung Anies Baswedan di Bulukumba menggelar deklarasi di Bundara Pinisi, Sabtu 19 Februari 2022.

Mereka mengatasnamakan diri Mileanies24 mendukung Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk maju sebagai Calon Presiden RI di 2024.

Para relawan Mileanies24 Bulukumba akan berkumpul di kawasan Bundaran Pinisi, ibukota Kabupaten Bulukumba.

Baca Juga: Tetap Tenang! Dua Pasien Positif Covid Meninggal di Bulukumba

Deklarasi ini dibenarkan oleh Kordinator Daerah (Korda) Mileanies24 Bulukumba, Andi Hariyanto Sucitra (AHS) Jumat 18 Februari 2022.

"Deklarasinya di Jalan Jendral Sudirman, tepatnya di Bundaran Pinisi pada Sabtu sore pukul 16 atau jam 4 sore," bebernya kepada Beritabulukumba.com.

Deklarasi ini menjadi momentum untuk menghimpun pemuda dan pemudi Mileanies24 di Kabupaten Bulukumba.

Baca Juga: Festival Pinisi Bulukumba Masuk Nominasi Kharisma Event Nusantara 2022

"Deklarasi ini menjadi tonggak awal dalam memberi semangat berkumpul atau berhimpun para pemuda-pemudi yang tergabung dalam komunitas relawan Mileanies 2024, khususnya di Bumi Panrita Lopi," ungkapnya lagi.

Selain di BUlukumba, sejumlah relawan Mileanis24 turut melakukan deklarasi di sejumlah wilayah Susel.

Termasuk relawan Mileanies24 Kabupaten Wajo yang juga akan melakukan deklarasi dukungannya pada Minggu (20/02). ***

Editor: Jabbar Bahring

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Breaking News: Askar-Pipink Cabut Gugatan di MK

Kamis, 4 Februari 2021 | 13:46 WIB

Giliran Bawaslu Pusat Tolak Gugatan Askar-Pipink

Jumat, 29 Januari 2021 | 20:05 WIB
X