KPK Berharap Datanya Tidak Dibocorkan Bjorka

- Sabtu, 17 September 2022 | 00:15 WIB
Apa Peran Pria Madiun MAH yang Jadi Tersangka dalam Kasus Hacker Bjorka? Ternyata Ini.../ (pexels.com/Sora Shimazaki)
Apa Peran Pria Madiun MAH yang Jadi Tersangka dalam Kasus Hacker Bjorka? Ternyata Ini.../ (pexels.com/Sora Shimazaki)

Jakarta, Beritabulukumba.com - Kasus peretasan data sejumlah pejabat publik oleh hacker yang dikenal dengan nama Bjorka dalam beberapa waktu belakangan menghebohkan.

Pemerintah pun membentuk tim khusus penanganan kasus ini.

Menanggapi hal ini, Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron berharap data-data lembaga anti rausah tidak menjadi incaran peretasan.

Baca Juga: MAH Tersangka 'Hacker Bjorka' karena Posting Ini di Channel Bjorkanism

Dia juga meminta doa agar pihaknya bisa mencegah pembobolan data.

"Mudah-mudahan seandainya disasar, mudah-mudahan KPK mampu menangkalnya, mohon doanya" kata Ghufron.

Ghufron mengatakan data-data yang dimiliki KPK masih aman. Dia juga belum ada indikasi kebocoran data akibat peretasan.

Baca Juga: Aplikasi Tiktok Down di Iphone, Ini Cara Mengatasinya

"KPK sampai saat ini belum menemukan bahwa KPK salah satu instansi yang informasi dan datanya dibobol Bjorka sejauh ini," ucapnya.

Diberitakan sebelumnya, Tim khusus (timsus) yang dibentuk dalam rangka pengusutan kasus peretasan Bjorka telah mengamankan seorang tersangka yang terlibat dalam kasus tersebut.

"Kita ketahui bersama bahwa pemerintah telah membentuk tim khusus, yang terdiri beberapa lembaga di antaranya yaitu di situ ada Kepolisian, BIN, BSSN, kemudian Polhukam, Kominfo," ujar Jubir Divhumas Polri, Kombes Pol Ade Yaya Suryana kepada wartawan, Jumat (16/9/2022).

"Timsus telah melakukan beberapa upaya dan berhasil mengamankan tersangka inisial MAH," tambahnya. ***

Editor: Jabbar Bahring

Sumber: PMJ News

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Profil dan Penghargaan Prof Sapardi Djoko Damono

Senin, 20 Maret 2023 | 06:59 WIB

Mario Dandy Berikan Klarifikasi Laporan APA

Sabtu, 18 Maret 2023 | 08:30 WIB

Menag Cek Langsung Fasilitas Jemaah Haji

Minggu, 12 Maret 2023 | 23:58 WIB

Ini Cara Daftar Mudik Gratis dengan Bus

Minggu, 12 Maret 2023 | 23:44 WIB
X