BERITABULUKUMBA.COM - Aksi penipuan yang mengatasnamakan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) telah meresahkan masyarakat.
PPATK meminta kepada Masyarakat untuk waspada dan tidak meladeni permintaan dana dari oknum yang mencatut nama PPATK.
Hal ini disampaikan langsung oleh PPATK melalui pernyataan resminya di akun Facebooknya yang telah terverifikasi.
Baca Juga: Natalie Holscher Siap Hadiri Sidang Cerai atas Sule
Dikatakan, modus penipuan di antaranya meminta sejumlah uang untuk mencairkan dana transfer dari luar negeri melalui layanan WhatsApp dan telepon.
"Informasi tersebut tidak benar," tulis pernyataan dari PPATK, di akun Facebook resmi PPATK, Selasa (19/7/2022).
Selain mewaspadai, PPATK juga meminta, masyarakat mengabaikan jika menerima pesan atau telepon berisi penipuan mengatasnamakan PPATK. Bahkan, bila perlu dilaporkan ke pihak berwajib.
Baca Juga: Astagfirullah, Polisi Ungkap Aksi Guru Agama Cabuli Tiga Murid Pria SMP di Tangerang
PPATK memastikan, pihaknya tidak menghubungi masyarakat secara personal apalagi lewat telepon, pesan singkat, dan pesan WhatsApp. Di sisi lain, PPATK juga berpesan, masyarakat agar menjaga data pribadi, seperti KTP hingga nomor rekening.
Artikel Terkait
KUR Bank BRI Perkuat UMKM, Dorong Ekonomi Rakyat di Masa Pandemi
Ini Sinopsis Sinetron 'Cinta 2 Pilihan', Tayang di SCTV Rabu 20 Juli 2022
Begini Upaya Polisi Lakukan Patroli Dialogis Cegah Peredaran Narkoba
Astagfirullah, Polisi Ungkap Aksi Guru Agama Cabuli Tiga Murid Pria SMP di Tangerang
Natalie Holscher Siap Hadiri Sidang Cerai atas Sule