Peta jalan transisi dari pandemi ke endemi juga akan tetap dilakukan dengan prinsip kehati-hatian dan dilakukan secara bertahap, bertingkat, dan berkelanjutan untuk memitigasi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Perlu kami tegaskan bahwa semua kebijakan dalam proses transisi yang akan kita lalui bersama ini bukan dilakukan secara terburu-buru. Kita harus sudah siap untuk menuju satu proses transisi secara bertahap dengan menerapkan kebijakan berbasiskan data yang ada. Semua upaya yang ada hari ini perlu didukung keterlibatan masyarakat yang baik dan juga edukasi mumpuni yang terus dilakukan oleh pemerintah agar berdampingan bersama Covid-19 nantinya bukan hanya slogan saja,” jelasnya. ***
Artikel Terkait
Wagub Sulsel Kagumi Inovasi Bus Uji Swab Soppeng
Tiga Pasien RSUD Bulukumba Meninggal, Diduga Covid-19
Inovasi Kelurahan Ela-Ela, Vaksinasi Covid-19 Door To Door
ASN Swab Massal di Kantor Bupati Bulukumba
Tetap Tenang! Dua Pasien Positif Covid Meninggal di Bulukumba