Jakarta, Beritabulukumba.com - Rencananya sidang isbat akan digelar pada awal Ramadan 1444 H/2023 M pada Rabu, 22 Maret 2023 oleh Kementerian Agama (Kemenag).
Selibatkan Tim Hisab Rukyat Kementerian Agama, pelaksanaan rangkaian sidang isbat juga mengundang beberapa petinggi negara.
Diantaranya yaitu Komisi VIII DPR RI, pimpinan MUI, duta besar negara sahabat, perwakilan ormas Islam, dan lainnya.
Dikutip Beritabulukumba.com dari laman PMJ News. Rukyatul hilal akan dilaksanakan di 123 lokasi yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.
Baca Juga: Hilal Awal Puasa, MUI Imbau Umat Islam Rawat Persatuan Jika Ada Perbedaan
Menurut keterangan Direktur Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kemenag, Adib, di Jakarta, pada Rabu (8/3/2023).
"Seperti biasa, sidang isbat Awal Ramadan akan kita laksanakan setiap 29 Syakban. Tahun ini, bertepatan dengan hari Rabu, 22 Maret 2023," ujarnya.
"Rangkaian sidang isbat Awal Ramadan tahun ini masih digelar secara hybrid, atau gabungan antara daring dan luring," tambah Adib seperti dikutip dari laman resmi Kemenag.
Adib menjelaskan, rangkaian pelaksanaan sidang isbat akan dibagi dalam tiga tahap. Pertama, seminar pemaparan posisi hilal awal Ramadan 1444 H berdasarkan hasil hisab atau perhitungan astronomi.
Baca Juga: Sebelum Memasuki Ramadhan, Ayo Coba Terapkan Tujuh Amalan Ini
Pemaparan dilakukan Tim Hisab Rukyat Kemenag mulai pukul 17.00 WIB dan terbuka untuk umum.
"Sesi seminar yang terbuka untuk umum inilah yang digelar secara hybrid karena kapasitas ruangan yang terbatas," jelasnya.
Rangkaian kedua, Adib melanjutkan, yaitu pelaksanaan sidang isbat Penetapan Awal Ramadan 1444 H.
"Sesi ini akan dilaksanakan secara luring setelah Salat Magrib dan tertutup untuk umum," ujarnya.
Artikel Terkait
Hilal Awal Puasa, MUI Imbau Umat Islam Rawat Persatuan Jika Ada Perbedaan
Yuk Cari Tahu, Apa Itu Nifsu Syaban dan Kapan Jadwal Mulainya?
Bacaan Do'a Malam Nifsu Syaban, Ini Dalil Beserta Artinya
Masih Ada Waktu, Berikut Lima Keutamaan Malam Nisfu Syaban
Bisa Diolah Kembali, Ini Lima Manfaat Biji Salak Bagi Kesehatan
Ujian Terbuka Promosi Doktor, Jamaluddin Tiro Raih Predikat Sangat Memuaskan
Kolaborasi Korlantas Polri dan Google Guna Permudah Layanan Informasi di Fitur Maps
Jadi Validator KYC Pi Network, Begini Cara yang Harus Dilakukan
Sebelum Memasuki Ramadhan, Ayo Coba Terapkan Tujuh Amalan Ini