Petinju kidal peraih gelar dunia Kelas Ringan WBA yang memulai debutnya pada 2013 ini, berhasil menjadi juara dunia lima kali dan memenangkan gelar di tiga divisi.
Lawan Davis, Rolando Romero baru memulai debutnya pada 2016 dan meraih gelar Kelas Ringan Sementara WBA pada 2020, setelah mengalahkan Dominika Jackson Marinez.
Sementara di program “ONE 158”, menghadirkan petarung kebanggaan Indonesia, Adrian Mattheis yang akan melawan atlet asal Brasil, Alex Silva dalam laga penutup di kartu awal ajang ini.
Sebagai Juara Turnamen ONE Strawweight, Adrian lahir dari keluarga petani di Maluku. Saat menjalani pendidikan perguruan tinggi di Jakarta, Adrian bertemu Zuli Silawanto yang menjadi pelatihnya. Pada Agustus 2016, ia menjalani debut bersama ONE Championship dan meraih kemenangan KO atas dua lawan sekaligus di malam yang sama dan berhasil menjadi juara di turnamen tersebut.
Selain pertandingan antara Adrian dan Alex Silva, laga utama “ONE 158” menampilkan bintang pound-for-pound striking terbaik, Tawanchai PK.Saenchai yang akan melawan petarung asal Denmark, Niclas Larsen dalam laga Featherweight Muay Thai. ***
Artikel Terkait
Vicky Prasetyo vs Aldi Taher Adu Tinju Malam Ini, Live Streaming di Net TV dan Youtube
Hasil Tinju Holywings, Vicky Prasetyo Tumbangkan Aldi Taher
Ini Link Streaming Tinju Azka vs Vicky, Live Youtube Gratis Malam Ini
NET Tayangkan Tinju Dunia Charlo vs Castano dan Davis vs Romero
Jadwal Tinju Dunia Jermell Charlo vs Brian Castano, Live NET TV