BERITABULUKUMBA.COM - Dinas Kesehatan Pemerintah Daerah Kabupaten Bulukumba dan Sulsel mengajak media untuk ikut andil dalam menyukseskan kegiatan vaksinasi dan imunisasi rutin.
Sejumlah kegiatan vaksinasi dan imunisasi bakal diselenggarakan di Indonesia dan Bulukumba khususnya.
Peran media sangat menentukan kelancaran dan capaian vaksinasi seperti Covid-19 maupun imuniasi bagi anak.
Baca Juga: Siswa SD di Bulukumba Antusias Vaksin, Dua Putri Kapolres juga Ikut
Hal itu diungkap Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bulukumba, Hj Umrah Aswani MM, dalam kegiatan pertemuan media Briefing tentang rutin vaksinasi covid-19, Imunisasi Berbasis Sekolah dan imunisasi rutin di Kafe Wow Bulukumba, Rabu 2 Maret 2022.
Menurutnya pemberitaan positif dan berimbang terkait vaksinasi ataupun imunisasi sangat membantu capaian.
"Penting diberitakan bahwa vaksin itu penting, bahwa imunisasi itu dibutuhkan untuk herld immunity," paparnya di depan puluhan jurnalis.
Baca Juga: Tetap Tenang! Dua Pasien Positif Covid Meninggal di Bulukumba
Dia menceritakan banyaknya informasi hoaks yang beredar di masyarakat yang seharusnya tak menjadi hal menakutkan.
Artikel Terkait
Inovasi Kelurahan Ela-Ela, Vaksinasi Covid-19 Door To Door
Pegawai di Bulukumba Vaksin di Lokasi Apel Gabungan
Ajak Warga Vaksin, Kadus di Herlang Ini Beri Hadiah Uang dari Gajinya
Siswa SD di Bulukumba Antusias Vaksin, Dua Putri Kapolres juga Ikut
Tetap Tenang! Dua Pasien Positif Covid Meninggal di Bulukumba