Sticker Band Lampung Rilis Lagu Pop 'Tunggu Aku'

- Kamis, 25 Mei 2023 | 21:39 WIB
Tangkapan layar music video Tunggu Aku dari Sticker.  (Beritabulukumba.com)
Tangkapan layar music video Tunggu Aku dari Sticker. (Beritabulukumba.com)

Jakarta, Beritabulukumba.com - Satu lagi grup musik asal Lampung yang meramaikan blantika musik pop tanah air.

Mereka menamakan diri Sticker Band, yang diorbitkan oleh Nagaswara Music.

Sticker baru saja merilis video klip untuk single “Tunggu Aku” di YouTube NAGASWARA akun official N-POP.

Baca Juga: Ingat Lagu 'ABG Tua', Penyanyinya Fitri Carlina Kini Rilis Lagu Baru '12345'

Band ini beanggotakan Ares (gitar), Leny (vokal), Imam (drum), Muis (bas), dan Derin (keyboard).

Sticker berterima kasih atas apresiasi para netizen di kolom komentar YouTube.

"Tadi aku pantau komen di YouTube video musik single ‘Tunggu Aku’ Sticker band, semuanya mayoritas komennya pada mengapresiasi, hampir semua netizen berkomentar pada terharu. Mungkin semua pada terbawa suasana dari lirik lagu dan tampilan visual dari video klip," papar Ares.

Baca Juga: Dilapor Rebecca Klopper, Akun Twitter Dede Gemes @dedekugem Tutup Sementara

Menurutnya, sutradara video klip berhasil menterjemahkan lirik single “Tunggu Aku” ke dalam visual video klipnya.

Ditambah tampilan kostum personil semuanya serba hitam yang terkesan gothic dan pemeran model video klipnya juga berhasil dengan wajah yang penuh penghayatan.

"Semoga video klip single ‘Tunggu Aku’ ini sukses melambungkan Sticker band yang mengusung genre musik pop ini ke permukaan di blantika industri musik Indonesia," tambah Leny. ***

Editor: Jabbar Bahring

Sumber: Nagaswara

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X