Ikuti Langkah Mudah Membuka Tabungan Simpedes Online di Buku Rekening BRI

Jakarta, Beritabulukumba.com Simpedes adalah salah satu produk yang dikeluarkan PT Bank Rakyat Indonesia (BRI). Tabungan Simpedes ini diperuntukan kepada masyarakat dalam bentuk simpanan dan dilayani oleh BRI Unit.

Dengan kemajuan teknologi sekarang memberikan kemudahan dalam berbagai aspek kehidupan termasuk untuk kebutuhan pembukaan rekening baru.

Dikutip Beritabulukumba.com dari laman Qoala.app, pada Minggu (02/07/2023). Memberikan penjelasan terkait tata membuka tabungan di Simpedes BRI.

Nah, apabila kamu tertarik untuk memiliki rekening tabungan Simpedes dari BRI, kamu bisa membuatnya secara online.

Advertisement

Dengan begitu, kamu tidak perlu datang ke bank BRI terdekat karena semua prosesnya dilakukan secara online.

Adapun langkah-langkahnya adalah sebagai berikut:

1. Buka website https://bukarekening.bri.co.id/digital-saving.

2. Kemudian klik “Buka Rekening” dan baca informasi yang tersedia.

Advertisement

3. Pilih “Simpedes” dan lanjutkan dengan mengklik “Pilih Rekening”.

4. Pilih kantor BRI terdekat dan unggah dokumen yang diminta sebagai persyaratan membuka rekening tabungan.

5. Selanjutnya, lakukan setoran awal.
Cara Membuka Tabungan Simpedes Online di Aplikasi BRImo.

Selain melalui website, kamu juga bisa membuka rekening BRI Simpedes online melalui aplikasi BRImo. Sudah pernah mendengar atau bahkan mengunduh aplikasi tersebut sebelumnya?

Advertisement

Jika sudah, kamu bisa langsung login menggunakan nama dan password yang sudah terdaftar. Dan ikuti langkah lainnya, seperti:

1. Pilih “Buka Rekening Baru” dan kemudian “Pilih Simpedes”.

2. Unggah dokumen yang diperlukan dan buat password dengan kombinasi huruf kapital, huruf keil, serta angka tanpa spasi (8 hingga 20 karakter).

3. Kemudian, pilih kantor cabang terdekat.
Klik “Setuju” dan lakukan transfer setoran awal.

Advertisement

4. Kembali ke halaman awal atau beranda dan pilih “Buka Rekening”.

Apabila aplikasi rekening baru sudah berhasil, kamu akan mendapatkan notifikasi. Selamat mencoba yah! ***

*Disclaimer: 
Informasi dalam website ini disediakan hanya untuk tujuan informasi umum, bukan saran keuangan atau investasi. Pembaca bertanggung jawab sepenuhnya atas tindakan mereka. Selalu lakukan riset mandiri sebelum membuat keputusan terkait keuangan Anda.

Komentar