Jakarta, Beritabulukumba.com – BRI merupakan salah satu bank yang bisa kita temukan dengan sangat mudah bahkan di kota-kota kecil hingga kecamatan sudah ada.
Dan tidak salah jika pada akhirnya banyak orang lebih untuk memilih bank satu ini agar terpenuhi kebutuhan transaksi melalui rekening tabungan.
Terlebih dengan setoran awal yang begitu terjangkau mampu menarik lebih banyak orang yang masih minim pengetahuan tentang sistem keuangan modern.
Dikutip Beritabulukumba.com dari laman Qoala.app, pada Sabtu (01/07/2023). Anda Sudah tahu apa saja potongan biaya yang akan dibebankan kepada nasabah selama menggunakan layanan perbankan dari BRI Simpedes?
Setiap produk bank seperti tabungan menawarkan kemudahan bertransaksi serta keuntungan lainnya. Akan tetapi, kamu juga harus tahu bahwa potongan biaya turut melengkapinya.
Namun, kamu tidak perlu khawatir karena selain setoran awal yang ringan, potongan biaya BRI Simpedes juga terbilang kecil sehingga tidak akan membebani para nasabah.
Adapun potongan biaya yang harus kamu tahu dan tanggung selama menggunakan rekening BRI Simpedes adalah sebagai berikut:
1. Biaya administrasi bulanan sebesar Rp 5,5 ribu.
2. Biaya kartu per bulan gratis untuk kartu ATM Private Label.
3. Denda sebesar Rp 5 ribu yang dikenakan apabila saldo nasabah kurang dari saldo minimum yang ditentukan.
4. Biaya tutup rekening sebesar Rp 25 ribu.
Administrasi penarikan di teller tidak lebih 5. dari Rp 2,5 juta adalah sebesar Rp 10 ribu dan penarikan antara Rp 2,5 juta hingga Rp 5 juta adalah Rp 10 ribu.
5. Saldo minimum yang ditahan atau tidak bisa digunakan untuk transaksi apapun sebesar Rp 50 ribu.
6. Pergantian buku apabila buku tabungan hilang atau rusak adalah sebesar Rp 5 ribu.
Jika rekening kamu sudah habis, segera ganti buku rekening tersebut dengan yang baru. Tetapi, kamu tidak perlu menyiapkan uang karena dalam hal ini tidak ada biaya yang akan dikenakan alias gratis.
Sementara untuk transaksi yang dilakukan antar cabang atau TAC adalah sebesar Rp 500 juta. Nah! dengan memiliki rekening tabungan, kamu bisa membayar premi asuransi, cicilan, biaya pendidikan, dan lain sebagainya. ***
Komentar