JAKARTA,BB – Malam ini Sabtu 20 Februari 2013 adalah hari ketiga kontes dangdut academy 3 (DA3) Indosiar tanpa mantan jurinya Saipul Jamil. Sejumlah netizen memberkan tanggapan beragam dengan tergantinya Bang Ipul, sapaan akrab Saipul Jamil di DA3.
Sebagian besar menilai Saipul Jamil menjadi juri favorit di DA3. Meski kerap membuat pernyataan kontroversi, namun Saipul Jamil ketat dalam penilaian kontestan. Sehingga penonton acara yang memiliki rating tinggi itu juga kerap degdegan.
“Terasa sunyi tanpa Bang Ipul,acara Dangdut ni,”tulis Afrisal di akun Twitter Sabtu (20/9/2016). Hal sama diungkapkan Angga. Menurutnya tanpa bang Ipul, D’Academy 3 indosiar terasa hampa. “#DA3 sepi tanpa bang ipul semoga kasusnya cepat selesai yah bang @saipul_jamil,”tulis akun Ahmad Alfariqi.
Seperti diketahui Saipul Jamil ditangkap aparat karena dugaan kasus pencabulan terhadap remaja laki-laki. Setelah ditetapkan sebagai tersangka, pihak Indosiar langsung memecat Saipul Jamil.
Komentar