JAKARTA,BB – Siapa bilang supermoon tidak dapat diamati di Indonesia. Lewat teknologi digital era moderen, maka pengguna internet dapat memantau Supermoon secara live streaming Online. Bagi anda yang berada di Asia Tenggara seperti Singapore, Malaysia, Thailand dan Japan dapat meihat melalui streaming.
Sejumlah lembaga astronomi dan swadaya menggelar nonton bareng Supermoon yang terjadi pada tanggal 28 September 2015 waktu Indonesia. Tautan atau link vide streaming sudah banyak beredar termasuk dari NASA yang bebasis di Amerika Serikat. Silahkan amati supermoon dari waktu kewaktu lewat tautan di bawah.
Memang Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) menegaskan bahwa fenomena langka ini tidak bisa teramati dari Indonesia karena berlangsung pada siang hari. Gerhana Bulan sendiri ini akan berlangsung pada pukul 08.07-11.27 WIB di Indonesia.
Fenomena supermoon atau bulan super menurut NASA adalah keadaan bulan penuh saat bulan berada di posisi paling dekat dengan Bumi. Sehingga bulan terlihat lebih besar dan sangat terang. Gerhana Bulan terjadi ketika Bulan sejajar dengan Bumi dan Matahari sehingga cahaya Matahari tak bisa mencapai Bulan karena terhalang Bumi. Silahkan cek di halaman Kanal TV NASA atau di EarthSky.COM.
Step outside Sunday night & see a #SuperBloodMoon! It's a rare celestial event – a supermoon & lunar eclipse combo!https://t.co/zg31RA8HQw
— NASA (@NASA) September 25, 2015