JAKARTA,BB – Inilah daftar klasemen perolehan medali SEA Games hari ini Jumat 12 Juni 2015. Indonesia bertengger pada posisi lima sementara.
Hingga saat ini pukul 17:09 WITA, kontingen Indonesia masih juga bertengger di urutan 5 klasemen sementara. Tim Merah Putih baru menambah satu medali emas di hari ini. Adalah Ferbrianto, atlit waterski yang mendulang medali emas.
Febrianto yang turun di nomor trik putra (men’s trick) mampu mengungguli wakil Indonesia lainnya Dimas Suprihono dengan 4280 poin. Adapun Dimas menyabet medali perak untuk Indonesia. Sedangkan perunggu diperoleh Hanifah dari Malaysia.
Hingga saat ini, Indonesia memperoleh 30 medali emas. Sedangkan Malaysia berada di posisi 4 dengan 35 emas. Berikut daftar klasemen hasil SEA Games 2015:
[table]
NO,NGR,EMAS,PRK,PRG,JUM
1,Singapore,70,58,75,203
2,Thailand,61,66,50,177
3,Vietnam,61,35,50,146
4,Malaysia,35,38,49,122
5,Indonesia,30,38,50,118
6,Philippines,23,28,47,98
7,Myanmar,11,22,25,58
8,Cambodia,1,4,7,12
9,Laos,0,3,14,17
10,Brunei,0,0,5,5
11,Timor-Leste,0,0,1,1
[/table]