Jadwal D Academy 2 Dimajukan Sore Ini

JAKARTA,BB – Konser babak final 25 besar Dangdut Academy 2 Indosiar dimajukan sore ini, Sabtu 14 Maret 2015. Sesuai jadwal Indosiar, konser Grup 3 babak 25 besar D Academy 2 itu tayang mulai pukul 16:30 WIB.

Pada sore nanti, lima kontestan bakal bersaing agar tidak tersenggol. Mereka adalah Tria Palembang, Erna Kediri, Yaya Pangandaran, Rita Banjarmasin dan Irwan Sumenep. Hingga hari ini, sudah 2 kontestan yang gugur dari babak 25 besar.

Keduanya adalah Fauzan Medan yang tersingkir di Grup 1. Kemudian Diky Ungaran yang tersenggol di Grup 2. lalu siapa yang tersenggol di Grup 3 yang diumumkan malam ini. Kita tunggu beberapa jam lagi di layar kaca Indosiar.

Advertisement

*Disclaimer: 
Informasi dalam website ini disediakan hanya untuk tujuan informasi umum, bukan saran keuangan atau investasi. Pembaca bertanggung jawab sepenuhnya atas tindakan mereka. Selalu lakukan riset mandiri sebelum membuat keputusan terkait keuangan Anda.