Jadwal Ujian Nasional SMA 13-15 April, pengumuman kelulusan 18 Mei 2015

JAKARTA,BB – Ujian Nasional atau UN tingkat SMA digelar sesuai jadwal sebelumnya yakni 13-15 April 2015. Sedangkan Ujian Nasional tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) digelar 4-6 Mei 2015.

Mendikbud Anies Baswedan pada jumpa pers mengatakan bahwa UN tak lagi menjadi tolak ukur kelulusan. Kemendikbud meminta bantuan pihak sekolah untuk melakukan evaluasi terhadap indikator lain di luar UN atas nama siswa yang bersangkutan.

“Kementerian menyadari kita tidak bisa menilai kinerja mutu pelayanan pendidikan semata mata karena 1 indikator. Ada 8 standar pendidikan, UN hanya salah satu dari indikator itu,” jelas Anies.

Pengumuman kelulusan hasil UN SMA digelar 18 Mei 2015. Sedangkan pengumuman kelulusan UN SMP disampaikan 10 Juni 2015. Adapun UN SD dilaksanakan berdasarkan kebijakan tiap provinsi, bukan ditetapkan Kemendikbud.

Advertisement

*Disclaimer: 
Informasi dalam website ini disediakan hanya untuk tujuan informasi umum, bukan saran keuangan atau investasi. Pembaca bertanggung jawab sepenuhnya atas tindakan mereka. Selalu lakukan riset mandiri sebelum membuat keputusan terkait keuangan Anda.